Kelebihan Eye Shadow Sariayu
Walaupun memakai produk kosmetik yang harganya mahal, murah atau biasa saja tetap harus selalu diperhatikan kualitas dari bahan-bahan yang digunakan untuk produk tersebut. Dengan penggunaan bahan yang sembarangan atau bahan yang kurang baik bagi kulit maka akan mengakibatkan beberapa masalah pada kulit, seperti merah-merah, iritasi atau mengakibatkan flek hitam pada kulit.
Termasuk jenis kulit yang dimiliki juga harus disesuaikan dengan produk yang akan digunakan. Sari ayu bersama female daily memberikan solusi kecantikan sesuai dengan jenis-jenis kulit masing-masing, jadi jangan pernah melewatkan untuk selalu memanfaatkan berkonsultasi bersama female daily. Contohnya saja Seperti bagaimana cara menggunakan eye shadow sariayu yang baik dan benar
Untuk menambah percaya diri dengan menggunakan eye shadow sariayu, maka harus mengetahui pula bahan atau kandungan yang ada dalam produk tersebut. Apakah tidak berbahaya bagi kulit atau bahannya memang sangat baik bagi kulit!
Tentunya dengan mengetahui kandungan dari produk yang digunakan tentu tidak akan merasakan kekhawatiran terhadap kesehatan kulit, karena produk yang digunakan betul-betul mengandung bahan yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Di bawah ini formula dan kelebihan yang terkandung dalam produk sari ayu khususnya eye shadow.
- Sariayu sudah dikenal ramah lingkungan dan setiap produknya bebas dari pengetesan terhadap binatang artinya no animal testing a.k.a cruelty free.
- Eyeshadow ini memiliki pigmentasi yang bagus. Sehingga dengan pemakaian sedikit saja, sudah membuat warna eyeshadow keluar. Selain itu, warna yang dipakai terlihat sama dengan yang ada dalam palet.
- Eyeshadow ini mudah dibaurkan, baik oleh tangan, spons, maupun kuas. Ada beberapa warna yang saat dibaurkan berubah menjadi warna lain.
- Eyeshadow ini memiliki ketahanan sempurna (warna tidak lutur ataupun bergeser) sekitar 3-4 jam
Bahan yang digunakan oleh produk sariayu memang betul-betul sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit. Produk eye shadow sariayu bisa kita review di female daily agar memiliki kulit yang selalu sehat dan fresh.