Bidang khusus Fakultas Teknik Universitas Indonesia
Universitas Indonesia menyelengggarakan beberapa perkuliahan melalui berbagai fakultas, yang mana, salah satu contohnya adalah fakultas teknik yang sudah mendapatkan legalitas terkemuka dari “Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi atau BAN-PT” telah memberikan akreditasi kepada tujuh program studi di lingkungan FTUI sebagai berikut:
Teknik Sipil (A), Teknik Mesin (A), Teknik Elektro (A), Teknik Metalurgi dan Material (B), Arsitektur (A), Teknik Kimia (A), Teknik Industri (B). Fakultas Teknik UI adalah satu-satunya fakultas di Universitas Indonesia yang telah memperoleh akreditasi dari AUN untuk seluruh departemen di bawah FTUI serta Universitas Indonesia juga yang telah mendapatkan gelar sebagai best international university. Adapun bidang kekhususan fakultas teknik adalah.
Program Studi Ilmu Teknik Elektro mempunyai delapan bidang kekhususan, yaitu:
- Manajemen Telekomunikasi Kelas Khusus Salembapada ar
- Manajemen Teknik Ketenagalistrikan dan Energi Kelas Khusus Salemba
- Teknik Ketenagalistrikan & Energi Kelas Reguler
- Teknik Telekomunikasi Kelas Reguler
- Teknik Kontrol Industri Kelas Reguler
- Teknik Keamanan Jaringan Informasi Kelas Salemba
- Multimedia & Jaringan Informasi Kelas Reguler
- Teknik Fotonik dan Elektronik Kelas Reguler
Program Studi Ilmu Teknik Metalurgi mempunyai dua bidang kekhususan, yaitu:
- Material Kelas Reguler
- Korosi Kelas Reguler
- Meterial Kelas Khusus
- Korosi Kelas Khusus
Program Studi Ilmu Arsitektur mempunyai enam bidang kekhususan, yaitu:
- Sejarah dan Teori Arsitektur Kelas Reguler
- Perancangan Arsitektur Kelas Reguler
- Arsitektur dan Sustainabilitas Kelas Reguler
- Properti Kelas Reguler
- Perancangan Perkotaan Kelas Reguler
- Perumahan dan Pemukiman Perkotaan Kelas Reguler
Program Studi Ilmu Teknik Kimia mempunyai dua bidang kekhususan, yaitu:
- Manajemen Gas Kelas Salemba
- Teknik Kimia Kelas Reguler Depok
Selain beberapa bidang diatas untuk fakultas teknik masih ada lagi bidang ilmu atau program studi ilmu teknik lainnya. Demikian ulasan mengenai beberapa bidang kekhususan dari fakultas teknik universitas Indonesia sebagai best international university atau universitas terbaik dunia Universitas Indonesia.